Rabu, 30 Oktober 2024

Year End Festive di Samsung Exlcusive Store, Ada Promo Spesial Akhir Tahun

Berita Terkait

spot_img
Samsung A52st scaled e1640830327141
Samsung Exclusive Store di Grand Batam Mall memberikan promo khusus di penghujung tahun ini. F. Samsung Exclusive Store

batampos – Di penghujung 2021 bagi Anda yang berminat untuk mengganti ataupun mencoba gagdet smartphone terbaru adalah momen yang tepat. Sebab, kali ini Samsung Exlcusive Store (SES) di Grand Batam Mall tengah mengadakan promo menarik di akhir tahun. Lewat program ”Year End Festive”, konsumen bisa mendapatkan bluetooth speaker secara gratis.

”Untuk tipe Samsung A Series terdapat A72, A52, dan A32 mulai harga Rp 3.649 juta sampai Rp 5.828 juta. Dan, bagi Anda yang ingin mencoba smartphone terbaru dari A Series juga terdapat Galaxy A52s 5G seharga Rp 6.209 juta dengan kapasitas penyimpanan 8/256 gb. Untuk ketersediaan speaker sangatlah terbatas jadi buruan di sisa hari menuju 31 Desember ini untuk mendapatkannya,” ucap Headstore Samsung Exclusive Store Grand Batam Mall, Widiawan, Rabu (29/12).

Ia menerangkan, hadirnya Samsung Galaxy A52s 5G mendapat respon baik di kalangan pengguna android. Selain didukung jaringan 5G, Samsung Galaxy A52S 5G turut dibekali dengan fitur penambahan RAM virtual yang memang lagi banyak digandrungi pengguna smartphone.

BACA JUGA: Harga Spesial Samsung Tab A7 Lite

”Berkat kombinasi jaringan 5G dan RAM virtual tersebut, sangat cocok melakukan aktivitas sehari-hari, seperti bikin content, gaming, ataupun belajar dan meeting virtual dengan Samsung Galaxy A52S 5G,” terangnya.

Samsung Exclusive Store juga memberikan kemudahan bagi Anda dengan program cicilan tanpa bunga dengan bank partner. Selain itu, konsumen juga bisa menyicil melalui leasing-leasing ternama seperti KreditPlus, Home Credit, MegaZip, dan PayKu.

”Tetap jaga kesehatan dan protokol kesehatan, kami siap memberikan kemudahan bagi Anda yang ingin memiliki smartphone dari Samsung Exclusive Store di Grand Batam Mall,” tutup Widiawan. (*)

Reporter: Azis Maulana

spot_img

Update