
batampos – Sejumlah pengendara kerap melawan arus saat melintas di Simpang Melcem, Batuampar. Pengendara ini didominasi para pekerja perusahaan yang mengenakan wearpack.
Ahmad, salah seorang warga mengaku para pengendara tersebut melawan arus di simpang Melcem saat jam pulang kerja, khususnya sore hari.
“Pekerja ini sengaja melawan arus karena jauh mutar,” ujarnya, Kamis (26/12).
Baca Juga: Air Bersih Batam Memburuk, Warga Keluhkan Air Hijau dan Berbau
Ia menjelaskan pemandangan melawan arus tersebut terjadi setiap hari. Menurut dia, hal ini sangat membahayakan nyawa pekerja dan pengendara lainnya.
“Kalau melintas di sini harus pelan-pelan. Nyawa taruhannya,” katanya kepada Batampos.
Ia berharap pihak kepolisian bisa bersiaga di jalan tersebut dan memberikan efek jera kepada pengendara yang melanggar.
“Harusnya setiap hari ada polisi disini. Paling tidak mengatur lalu lintas,” ungkapnya.
Sementara Kapolsek Batuampar, Kompol Dwi Hatmoko Wiroseno mengatakan pihaknya akan menempatkan personel di jalan tersebut.
Baca Juga: Pasca Kebakaran Kapal Roro, Layanan Penumpang ASDP Telagapunggur Normal
“Akan kita tempatkan personel,” ujarnya.
Ia mengatakan dengan ditempatkan personel polisi tersebut, para pengendara khususnya pekerja akan mematuhi aturan berlalu-lintas.
“Selain personel yang bersiaga, kita tingkatkan patroli di sekitar kawasan tersebut,” tutupnya. (*)
Reporter: Yofi Yuhendri



