Minggu, 18 Januari 2026

Banjir di Batuaji: Drainase Mandek, Proyek Jalan Terendam

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Hujan sekejap, banjir mendekap.
f. Eusebius Sara / Batam Pos

batampos — Hujan deras yang mengguyur Batam, Kamis siang (15/5), menyisakan genangan di mana-mana. Di kawasan Marina, Batuaji, air naik hingga sebetis orang dewasa. Jalan-jalan perumahan yang biasa menjadi jalur alternatif macet total. Pengendara motor terpaksa putar balik. Mobil antre menembus banjir dengan kecepatan siput.

Ardi, warga Marina, sudah pasrah. “Setiap hujan, pasti banjir,” katanya. Ia menunjuk kios-kios dan bangunan liar yang berdiri di atas saluran drainase. Air tidak punya jalur mengalir, hanya mengendap lalu naik ke jalan.

Sofyan, tetangganya, menyalahkan proyek pematangan lahan yang menjamur. Resapan air tertutup tanah timbunan. “Sudah kami protes, tapi pembangunan tetap jalan,” ujarnya geram.

Lurah Tanjung Riau, Syamsuddin, mengaku sudah angkat tangan ke dinas terkait. Ia minta pengembang memperhatikan sistem drainase sebelum mengeruk lahan. Warga juga diajak bergotong royong membersihkan saluran. “Kalau dibiarkan, air tidak ke mana-mana,” katanya.

Genangan tak cuma menjalari permukiman. Jalan-jalan utama seperti S. Suprapto, Brigjen Katamso, dan Diponegoro di Seitemiang ikut tergenang. Pengendara harus ekstra hati-hati. Air menutup lubang jalan, menciptakan jebakan tak kasatmata.

Batam memang tak kekurangan proyek. Tapi seperti biasa, air selalu lebih cepat datang daripada solusi. (*)

 

Laporan: Eusebius Sara

Update