Senin, 26 Januari 2026

Harris Hotel & Suites Nagoya Batam Resmi Dibuka

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Harris Hotel & Suites Nagoya Batam. (F.Ascott)

batampos – The Ascott Limited (Ascott), perusahaan perhotelan internasional ternama yang merupakan bagian dari CapitaLand Investment Limited (CLI), resmi membuka Harris Hotel & Suites Nagoya Batam, Jumat (4/7).

Kehadiran hotel ini menandai langkah strategis Ascott dalam menghadirkan pengalaman menginap yang nyaman dan modern di tengah kawasan komersial utama kota Batam.

Dengan mengusung konsep “Living in Balance”, Harris Hotel & Suites Nagoya Batam menawarkan perpaduan antara kenyamanan, gaya hidup sehat, dan fleksibilitas bagi para tamu dari kalangan pebisnis maupun wisatawan. Hotel ini menjadi pilihan ideal bagi mereka yang ingin menjaga keseimbangan antara aktivitas dan waktu beristirahat.

Terletak di jantung kawasan Nagoya yang merupakan pusat bisnis dan hiburan di Batam, Harris Hotel & Suites hadir dengan 240 kamar dalam berbagai tipe, mulai dari Harris Room, Vibe Room hingga Harris Suite Room.

Baca Juga: Empat Perusahaan Paparkan Rencana Usaha ke FPRD Batam, Satu Diminta Diajukan Ulang

Beberapa kamar dilengkapi dengan ruang tamu, dapur kecil, dan balkon yang menyajikan pemandangan kota, menciptakan suasana yang tenang di tengah dinamika urban.

Patrick Legrand, Director of Operation, Regional Safety & Security Leader, South East Asia, menyampaikan optimismenya terhadap potensi Batam sebagai destinasi wisata unggulan.

“Batam berkembang pesat sebagai tujuan wisata internasional. Pembukaan hotel ini menjadi kontribusi kami dalam mendukung kemajuan kota, sekaligus menghadirkan pilihan akomodasi yang memadukan kenyamanan, kepraktisan, dan nuansa lokal,” ujarnya.

Komitmen terhadap gaya hidup sehat dan kenyamanan menjadi sorotan utama hotel ini. Para tamu dapat menikmati fasilitas Fit Zone yang mencakup pusat kebugaran serta kolam renang di rooftop dengan panorama kota.

Selain itu, restoran hotel menyajikan pilihan hidangan sehat yang dikurasi khusus untuk memberikan asupan bergizi sekaligus pengalaman kuliner yang menyenangkan.

Untuk kebutuhan bisnis, tersedia empat ruang pertemuan serbaguna yang dapat menampung berbagai skala acara, mulai dari rapat kecil hingga kegiatan korporat menengah.

Ryan Damanik, General Manager Harris Hotel & Suites Nagoya Batam, menuturkan bahwa hotel ini dirancang untuk mendukung berbagai aktivitas tamu.

“Kami percaya kehadiran Harris Hotel & Suites akan menjadi pelengkap yang tepat bagi kawasan Nagoya. Dengan fasilitas lengkap dan pelayanan khas Harris Hotels, kami siap memberikan pengalaman menginap yang tak terlupakan,” kata Ryan.

Baca Juga: Penting bagi Pengendara, Dishub Batam akan Buat Marka Kuning Jalan 5 Lajur

Sebagai bagian dari rangkaian grand opening, hotel ini menyelenggarakan kompetisi foto bertema “shadow & silhouette” pada 5–20 Juli 2025. Lomba ini terbuka untuk umum dan menawarkan total hadiah senilai Rp22 juta. Sambutan positif dari komunitas kreatif menjadi bukti antusiasme masyarakat terhadap kehadiran hotel ini.

Tak hanya itu, Harris Hotel & Suites juga menggelar acara corporate gathering yang dihadiri mitra bisnis dan klien dari berbagai perusahaan di Batam.

Acara ini menjadi momen penting untuk memperkenalkan fasilitas hotel sekaligus menjalin kemitraan jangka panjang.

Dalam rangka pembukaan, Harris Hotel & Suites Nagoya Batam memberikan penawaran spesial dengan harga menginap mulai dari Rp1.088.000 net per malam. Promo berlaku hingga 31 Juli 2025 untuk periode menginap hingga 23 Desember 2025.

Tamu juga dapat bergabung sebagai anggota Ascott Star Rewards (ASR) secara gratis dan menikmati berbagai keuntungan eksklusif, mulai dari bonus poin, upgrade kamar, hingga check-in dan check-out fleksibel.

Keanggotaan ASR terdiri dari empat tingkatan, yaitu Classic, Silver, Gold, dan Platinum.

Informasi lebih lanjut dan reservasi tersedia melalui situs discoverasr.com serta akun Instagram resmi @harrisnagoyabatam dan @discoverasrindonesia. (*)

 

Reporter: Azis Maulana

Update