Senin, 12 Januari 2026

Dari Pawai Budaya hingga Gerak Jalan, Batam Rayakan HUT RI di Engku Putri

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Dataran Engku Putri, Batam Center.

batampos – Pemerintah Kota (Pemko) Batam bersiap menyambut HUT ke-80 RI tahun 2025 dengan serangkaian kegiatan yang dipusatkan di Dataran Engku Putri, Batam Center. Kawasan ini kembali menjadi jantung perayaan kemerdekaan, sebagai simbol semangat kebangsaan dan ruang kolaborasi masyarakat Batam.

Panitia Peringatan HUT ke-80 RI tingkat Kota Batam telah menggelar rapat koordinasi pada Kamis (7/8), yang dipimpin oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdako Batam, Yusfa Hendri. Ia juga menjabat Ketua Umum Panitia Peringatan HUT RI. Rapat juga dihadiri oleh Forkopimda, OPD, dan instansi vertikal guna mematangkan persiapan teknis dan pelaksanaan kegiatan.

Upacara bendera sebagai puncak acara akan digelar di Dataran Engku Putri pada Minggu, 17 Agustus pukul 07.00 WIB. Lantamal IV Batam akan bertindak sebagai pelaksana upacara penaikan dan penurunan bendera. Sebelumnya, akan dilakukan gladi kotor dan gladi bersih pada 14 dan 15 Agustus.

Selain upacara, sejumlah kegiatan pendukung juga akan memusatkan keramaiannya di kawasan ini. Di antaranya adalah Pawai Pembangunan yang meliputi Pawai Budaya dan Pawai Kendaraan Hias. Kegiatan ini akan berlangsung pada Minggu, 10 Agustus 2025, dan melibatkan berbagai elemen masyarakat dengan titik akhir di Dataran Engku Putri.

“Dataran Engku Putri bukan hanya lokasi strategis, tetapi juga ruang publik representatif untuk menampilkan semangat persatuan dan nasionalisme masyarakat Batam,” kata Yusfa.

Kawasan yang berada di jantung pusat pemerintahan Batam ini akan menjadi titik kumpul berbagai lapisan warga yang berpartisipasi dalam lomba, pawai, hingga kegiatan seremonial. Pemerintah pun menyiapkan berbagai fasilitas dan koordinasi keamanan untuk memastikan seluruh agenda berjalan lancar.

Tidak hanya siang hari, malam sebelum peringatan juga akan diisi dengan kegiatan sakral seperti Malam Taptu dan Pawai Obor pada Sabtu, 16 Agustus pukul 19.30 WIB, dimulai dari Dataran Engku Hamidah menuju area peringatan. Acara ini dipimpin oleh Lanud Hang Nadim dan dilanjutkan dengan Apel Kehormatan di TMP Bulang Gebang, Batuaji.

Kegiatan detik-detik proklamasi akan digelar secara virtual pada pukul 09.30 WIB dari Istana Negara dan disaksikan bersama di lantai 4 Kantor Wali Kota Batam. Pada siang harinya, pemerintah juga menjadwalkan pemberian remisi kepada warga binaan di Lapas Batam.

Penutup rangkaian kegiatan pun masih menyasar kawasan seputar Engku Putri. Kegiatan Gerak Jalan Beregu sejauh 5, 8, dan 17 kilometer akan digelar pada 23 Agustus, disusul dengan Resepsi HUT dan Hiburan Rakyat pada 30 Agustus.

Dataran Engku Putri, sebagai ruang terbuka yang menjadi simbol pemerintahan modern dan inklusif, kembali menunjukkan perannya dalam momentum kebangsaan ini. Bagi masyarakat, kawasan ini bukan sekadar tempat upacara, melainkan ruang bersama merayakan nilai-nilai kemerdekaan.

“Perayaan HUT RI tahun ini kami harapkan tidak hanya seremonial, tapi jadi pengingat dan penguat semangat nasionalisme, khususnya di tengah keberagaman Batam,” katanya. (*)

Reporter: Arjuna

Update