Senin, 26 Januari 2026

HUT ke-27 Batam Pos, Diramaikan oleh Tamu-Tamu Penting

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Dirut Batam Pos Elmi Gusti menerima ucapan selamat dari para relasi setia Batam Pos yang kini berusia 27 tahun.

batampos – Harian Pagi Batam Pos merayakan momen spesial ulang tahun ke-27 bersama dengan tamu-tamu dan relasi penting.

Batam pos telah berdiri selama 27 tahun dengan menyajikan berita untuk pembaca setia di Kepulauan Riau.

Dukungan dan doa sebagai media terpercaya di Kota Batam  yang telah berdiri dari tahun 1998 disambut hangat oleh para tamu – tamu penting.

Berbagai karangan bunga dari Wali Kota dan Wakil wali Kota, BP Batam, Biro Umum BP Batam, Bupati kepulauan Anambas, Ketua Koni Kepri, Kadis Kominfo kota Batam, Batam Televisi, Nada Florist, Alfamart, dan Toteles Bake House.

Kehadiran dari berbagai tamu penting seperti BP Batam, Aston Hotel, Kadin Batam, dan Wyndham Panbil Batam. Kemeriahan ulang tahun Batam Pos ke-27 ini juga menjadi pondasi sebagai media terpercaya di Batam saat ini.

Perayaan HUT ke-27 Batam Pos menjadi momen refleksi dan perayaan atas dedikasi media ini dalam menyampaikan informasi yang faktual dan terpercaya bagi masyarakat Batam dan sekitarnya. (*)

Reporter:  Juliana Belence

Update