Minggu, 25 Januari 2026

Tawarkan Harga Spesial Mitsubishi Destinator, Pameran Mitsubishi di Grand Batam Mall

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) perkenalkan Mitsubishi Destinator di pameran di di Grand Batam Mall. f.cecep

batampos– Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menggelar pameran di Grand Batam Mall. Pameran yang berlangsung hingga 17 Agustus ini untuk memperkenalkan produk terbaru, Mitsubishi Destinator.

Sales Consultant MMKSI, Denis mengatakan Mitsubishi Destinator ini pertama kali diperkenalkan di Indonesia saat pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025.

“Setiap kota pasti ada Grand Launching, dan Batam mulai tanggal 11 Agustus ini,” ujarnya di lokasi pameran.

Ia menjelaskan dalam pameran ini menawarkan harga spesial pembelian 4 tipe Mitsubishi Destinator. Untuk tipe Ultimate Premium dengan harga Rp 435 juta, tipe Ultimate Rp 405 juta, Exceed 357 juta, serta GLS Rp 342 juta.

BACA JUGA: Mitsubishi Estate Asia Kunjungi BP Batam, Jajaki Peluang Investasi

“Harga spesial ini berlaku hingga September. Setelah itu harga akan kembali normal lagi. Dan khusus warna putih ada biaya tambahan Rp 2,5 juta,” katanya.

Denis menjelaskan Mitsubishi Destinator dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan keluarga modern yang menginginkan kombinasi antara gaya, kenyamanan, dan performa Premium Famiy SUV.

Keungulannya, mobil ini dilengkapi dengan panoramic sunroof dan ambient lighting 64 warna yang bisa disesuaikan. Destinator varian teratas juga dilengkapi dengan fitur keselamatan aktif lengkap dari Diamond Sense, seperti Adaptive Cruise Control (ACC), Forward Collision Mitigation (FCM), Blind Spot Warning (BSW), dan Rear Cross Traffic Alert (RCTA).

“Fitur-fitur ini memberikan perlindungan maksimal bagi seluruh penumpang, meningkatkan rasa percaya diri saat berkendara,” katanya.

Sementara Sales Consultant MMKSI, Juanda menambahkan mobil ini dibekali mesin 1.5L MIVEC Turbo yang mampu menghasilkan tenaga 163 PS dan torsi puncak 250 Nm. Mesin ini dipadukan dengan transmisi CVT, memberikan akselerasi yang responsif dan efisien.

“Performa mesin yang tangguh ini memastikan Destinator siap menghadapi berbagai kondisi jalan, baik di perkotaan maupun saat melintasi medan menantang,” ujarnya.

Keunggulan lainnya, Mitsubishi Destinator dikengkapi Layar Smartphone-link Display Audio (SDA) berukuran 12,3 inci, menjadi yang terbesar di kelasnya. Fungsinya sebagai pusat kendali untuk berbagai fitur, termasuk pengaturan sunroof dan ambient lighting.

“Tersedia juga sistem audio Dynamic Sound Yamaha Premium yang menghadirkan kualitas suara superior,” katanya.

Selain memperkenalkan Mitsubishi Destinator, pemeran ini juga mengadirkan lucky dip untuk pembelian Mitsubishi Xpander Ultimate dengan tambahan diskon Rp 5-10 juta, dan Mitsubishi Pajero Rp 10-15 juta. (*)

Reporter: Yofi

 

Update