Jumat, 16 Januari 2026

ADV160 Wajah Baru Siap Meluncur di Batam, Tampil Makin Gagah

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Honda ADV160 terbaru dengan tampilan yang lebih segar dan karakter yang semakin modern. Foto. Aziz Maulana/ Batam Pos

batampos – Kabar gembira bagi pencinta skutik premium di Batam dan Kepulauan Riau. PT Capella Dinamik Nusantara, Main Dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Kepri, segera meluncurkan Honda ADV160 terbaru dengan tampilan yang lebih segar dan karakter yang semakin modern.

Skutik bergaya petualang ini rencananya akan resmi dirilis pada Oktober 2025 di Kota Batam. Tidak hanya tampil beda secara visual, ADV160 terbaru ini juga dirancang untuk menjawab kebutuhan masyarakat yang aktif, dinamis, dan gemar menjelajah.

“Honda ADV160 hadir dengan desain baru yang agresif dan stylish, memperkuat karakternya sebagai motor tangguh untuk segala medan. Nyaman digunakan harian, tapi juga siap diajak touring jarak jauh,” ujar Duri Yanto, Sales Manager PT Capella Dinamik Nusantara, Sabtu (4/10).

Menurutnya, peluncuran ini menjadi bukti komitmen Honda dalam mengikuti tren dan perkembangan gaya hidup konsumen yang semakin beragam.

“Kami hadirkan ADV160 penyegaran terbaru sebagai pilihan utama bagi konsumen yang ingin tampil beda, namun tetap mengutamakan fungsi dan kenyamanan dalam berkendara,” tambahnya.

ADV160 terbaru hadir membawa identitas khas motor petualang, namun tetap mempertahankan kenyamanan berkendara khas Honda. Dengan desain yang lebih modern, motor ini tak hanya memikat secara tampilan, tapi juga siap mendukung mobilitas pengguna sehari-hari maupun perjalanan jauh.

Menariknya, meski peluncuran resminya masih beberapa minggu lagi, Honda sudah membuka kesempatan pemesanan lebih awal. Konsumen yang tak sabar ingin jadi yang pertama menjajal skutik premium ini bisa langsung mengunjungi dealer resmi Honda terdekat.

PT Capella Dinamik Nusantara optimistis kehadiran ADV160 dengan wajah baru ini akan memperkuat posisi Honda di segmen skutik premium, sekaligus menjadi pilihan utama masyarakat Batam dan Kepri yang ingin tampil beda, stylish, dan siap bertualang. (*)

Reporter: Aziz Maulana

Update