Rabu, 7 Januari 2026

Arus Penumpang Pelabuhan Punggur Padat, Syahbandar Pastikan Penumpang Bertiket Berangkat

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Penumpang di Pelabuhan Domestik Telaga Punggur. Selama libur Nataru, arus penumpang padatan. F.Yashinta

batampos – Arus penumpang di Pelabuhan Domestik Telaga Punggur masih terpantau padat selama libur Natal 2025. Kepadatan penumpang terutama terjadi pada pagi hingga siang hari, seiring tingginya mobilitas masyarakat yang melakukan perjalanan antarpulau.

Kepala Syahbandar Pelabuhan Punggur, Deni Cahyadi, mengatakan meski volume penumpang cukup tinggi, pihaknya memastikan seluruh penumpang yang telah memiliki tiket tetap dapat diberangkatkan.

“Penumpang memang padat pada pagi sampai siang hari. Namun semua penumpang yang sudah memiliki tiket kami pastikan berangkat,” ujar Deni, Jumat (26/12).

Deni menjelaskan, saat ini sistem pelayanan di Pelabuhan Domestik Telaga Punggur telah menerapkan pembelian tiket secara online. Dengan sistem tersebut, data penumpang dapat dipantau lebih awal sehingga memudahkan pengaturan kapasitas kapal.

Baca Juga: Pengunjung Destinasi Wisata di Galang Diprediksi Meningkat Pada Akhir Pekan Ini

“Pembelian tiket dilakukan secara daring. Ini membantu pengendalian jumlah penumpang dan menghindari penumpukan di pelabuhan,” jelasnya.

Meski demikian, ia tidak menampik adanya penumpang yang belum terangkut pada jadwal keberangkatan tertentu, meskipun telah membeli tiket sesuai jam yang tertera.

“Kondisi itu bisa terjadi karena kapasitas kapal sudah penuh. Namun penumpang akan diberangkatkan pada kapal berikutnya,” kata Deni.

Menurutnya, langkah tersebut dilakukan demi menjaga keselamatan pelayaran agar tidak terjadi kelebihan muatan di atas kapal.

Baca Juga: PMDN Melesat di 2025, Batam Tak Lagi Bertumpu pada PMA

Deni menegaskan, Syahbandar memastikan seluruh penumpang tetap diberangkatkan, meskipun harus melalui penyesuaian jadwal keberangkatan.

“Tidak ada penumpang yang ditinggalkan. Semua tetap diberangkatkan sesuai antrean dan kapasitas kapal,” tegasnya.

Berdasarkan data operasional Syahbandar, pada Jumat (26/12) tujuan pelayaran dari Pelabuhan Domestik Telaga Punggur meliputi Tanjungpinang, Letung, Sei Tenam, dan Tanjunguban. Dari seluruh rute tersebut, tujuan Tanjungpinang menjadi yang paling dominan. (*)

 

ReporterYashinta

Update