
batampos – Batam Marriott Hotel Harbour Bay menggelar wedding exhibition yang bertajuk “Marriott Batam Wedding Open House”, Jumat (18/3/2022).
Wedding exhibition yang mengusung tema “Bloomy Flowers” ini berlangsung selama 3 hari.
General Manager Batam Marriott Hotel Harbour Bay, Christy Guna Desa mengatakan acara ini diselenggarakan dengan menggandeng 11 vendor.
Seperti vendor dekorasi & produksi, fotografi & videografi, makeup artist, dan wedding stylist.
Vendor yang hadir yakni Infinity Decoration Batam, Passion Jewelry, MDV Studio, Leo Afandi Make-Up Artist, Alaine Bridal, SVK Studio, Momento Studio, PDF Films, MC Christine Sindoko, Arigato Productions, Alfatron LED.
“Kami hadir bersama wedding vendor pilihan dan di Batam. Tujuannya untuk membantu impian pernikahan para calon pengantin dengan menghadirkan wedding terlengkap,” ujar Christy di lokasi.
Ia menjelaskan dalam paket wedding tersebut setiap calon penganting bisa memilih vendor sesuai budget atau anggaran.
“Semua konteks untuk wedding ada di sini. Jadi kita membantu calon membantu pengantin membuat planing,” katanya.
Christy menjelaskan selain keuntungan penyesuaian budget, dalam setiap calon pengantin berkesempatan mendapatkan Grand Prize berupa Wedding Rings Berlian persembahan Passion Jewelry serta berbagai macam doorprize khusus persembahan Batam Wedding Vendors.
“Jadi wedding ini standarnya sama dengan yang di Jakarta dan Surabaya,” ungkapnya.
Christy menambahkan, selain masyarakat Batam, paket wedding juga ditargetkan untuk masyarakat Singapura.
“Di Singapura itu wedding mahal. Tidak menutup kemungkinan untuk masyarakat sana,” tutupnya.(*)
Reporter: Yofi Yuhendri



