
batampos – Tahun 2025 menjadi tonggak penting bagi Politeknik Negeri Batam (Polibatam). Karena memasuki usia 25 tahun pada Minggu 2 November 2025.
Polibatam menegaskan kembali komitmennya sebagai institusi pendidikan vokasi yang berperan dalam mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) unggul bagi Indonesia, khususnya di kawasan Kepri.
Mengusung tema “Quarter Century of Synergy”, perayaan ini menandai perjalanan seperempat abad Polibatam dalam membangun ekosistem pembelajaran berbasis Project-Based Learning (PBL) serta penerapan CDIO Framework (Conceive, Design, Implement, and Operate) yang terintegrasi dengan industri. Pendekatan tersebut mendorong Polibatam menjadi pusat pengembangan talenta yang siap berkompetisi di dunia profesional dan kewirausahaan.
Sebagai bagian dari peringatan Dies Natalis ke-25, Polibatam menghadirkan sejumlah rangkaian kegiatan kolaboratif yang berlangsung sepanjang tahun 2025. Kegiatan tersebut tidak hanya melibatkan sivitas akademika, tetapi juga alumni, mitra industri, serta masyarakat.
Agenda yang akan digelar di antaranya: Wisuda Polibatam: Puncak penghargaan akademik bagi lulusan; Star Festival: Ajang seni dan kreativitas mahasiswa; Panen Raya Berdikari: Implementasi inovasi pertanian terapan dari program pembelajaran; Leaders Talk: Forum inspiratif bersama tokoh dan praktisi industry; Reuni Akbar IA Polbat 2025: Penguatan jejaring alumni untuk kolaborasi berkelanjutan; Hiliriset: Pameran hilirisasi hasil riset dan inovasi kampus; Fun Walk & Fun Run: Kegiatan sportainment untuk sivitas akademika.
Perjalanan 25 tahun ini mencerminkan transformasi Polibatam dari institusi vokasi baru di tahun 2000, menjadi perguruan tinggi terdepan dalam inovasi pembelajaran dan kolaborasi industri di Indonesia.
“Momentum 25 tahun ini bukan hanya perayaan, tetapi sekaligus refleksi dan akselerasi. Polibatam akan terus memperkuat sinergi dengan dunia industri, pemerintah, dan masyarakat, agar karya yang dihasilkan memberikan dampak nyata,” tutur Direktur Polibatam, IR Bambang Hendrawan ST, MSM, CIPMP, CISCP.
Dengan semangat kebersamaan, Polibatam mengajak seluruh sivitas akademika, alumni, serta mitra untuk turut menyukseskan rangkaian perayaan ini.
Dalam momen Dies Natalis ini, Polibatam memeriahkannya dengan event Fun Walk 2025 sekaligus mengkampanyekan gerakan Green Campus
Acara yang diikuti civitas akademika serta keluarga ini tidak hanya bertujuan mempererat kebersamaan, tetapi juga menjadi momentum menguatkan komitmen kampus terhadap program Green Campus.
Kegiatan dimulai pada pukul 06.30 WIB dengan registrasi dan pembagian kupon doorprize. Ratusan peserta tampak antusias memadati area kampus, menandai semangat perayaan seperempat abad berdirinya Polibatam.
Pada pukul 07.30 WIB, peserta mengikuti sesi Zumba yang dipandu instruktur sebagai pemanasan sebelum memulai jalan santai. Tepat pukul 08.00 WIB, Fun Walk resmi dilepas dan peserta berjalan menyusuri rute yang telah ditetapkan di sekitar lingkungan kampus dan wilayah sekitarnya.
Puncak kegiatan ditandai dengan penandatanganan Komitmen Green Campus serta simbolisasi penanaman Apotek Hidup. Prosesi ini menjadi bentuk nyata dukungan Polibatam terhadap gerakan pelestarian lingkungan, pengurangan penggunaan plastik, dan pembangunan ekosistem kampus yang sehat dan berkelanjutan.
Green Campus akan menjadi salah satu fokus pengembangan Polibatam ke depan, sejalan dengan visi Polibatam sebagai institusi vokasi yang berwawasan lingkungan dan berdaya saing internasional.
Selepas penandatanganan komitmen, acara dilanjutkan dengan hiburan dan pengundian doorprize pada pukul 11.00 WIB. Tahun ini, panitia menyediakan berbagai hadiah menarik, termasuk dua unit sepeda motor sebagai hadiah utama yang menjadi perhatian para peserta.
Selain itu, kegiatan Fun Walk juga diramaikan oleh Preloved, Tenant dan Bazaar hasil kolaborasi Koperasi, DWP, dan sponsor. Kehadiran bazaar memberikan ruang bagi peserta untuk menikmati kuliner serta berbagai produk selama kegiatan berlangsung.
Fun Walk 2025 menjadi salah satu kegiatan pembuka dari rangkaian perayaan 25 Tahun Polibatam, yang mengangkat semangat kebersamaan, kesehatan, dan keberlanjutan. Kegiatan ini sekaligus menunjukkan komitmen Polibatam untuk melibatkan seluruh sivitas dalam membangun budaya kampus yang sehat dan peduli lingkungan. (*/adv)
Reporter: Suprizal Tanjung



