
batampos – Memasuki awal tahun 2026, harga cabai di sejumlah pasar tradisional di Kota Batam masih terpantau tinggi. Kali ini, bukan cabai merah yang paling mahal, melainkan cabai rawit yang harganya melonjak akibat keterbatasan stok.
Berdasarkan pantauan Batam Pos di lapangan, harga cabai merah keriting saat ini dijual berkisar Rp 60 ribu hingga Rp 80 ribu per kilogram. Sementara cabai setan dibanderol Rp 65 ribu hingga Rp 90 ribu per kilogram.
Adapun harga cabai rawit menjadi yang tertinggi. Komoditas ini dijual pada kisaran Rp 80 ribu hingga Rp 100 ribu per kilogram.
Pedagang menyebutkan, tingginya harga cabai rawit dipicu oleh pasokan yang terbatas dibandingkan permintaan pasar.
Baca Juga: Hari Pertama 2026, Wamenpar Sambut Wisman di Pelabuhan Gold Coast Batam
“Cabai rawit lebih mahal karena stoknya memang sedikit. Barang masuk tidak banyak, sementara pembeli tetap ada,” ujar Agus pedagang di Pasar Botania, kemarin.
Di Pasar Botania, harga cabai merah terpantau berada di kisaran Rp 65 ribu hingga Rp 80 ribu per kilogram. Sedangkan cabai rawit, terlihat stoknya juga tak banyak.
“Untuk cabai rawit memang sedang mahal, karena itu tak semua pedagang yang jual,” sebutnya.
Sementara di Pasar Summerland, harga cabai merah dijual sedikit lebih tinggi, yakni Rp 70 ribu hingga Rp 80 ribu per kilogram. Harga cabai rawit Rp 100 ribu per kg.
“Kali ini cabai rawit lebih mahal,” sebut Faisal, pedagang di pasar tersebut.
Kondisi ini turut dirasakan para pedagang makanan. Mereka mengaku cukup terbebani dengan kenaikan harga bahan pokok yang terjadi secara bersamaan, tidak hanya pada cabai, tetapi juga komoditas lain.
“Sekarang hampir semua naik. Bukan cuma cabai,ayam dan beras juga naik,” ujar Ratih, pedagang nasi campur di Botania.
Baca Juga: Dinkes Batam Pastikan Obat dan Layanan Kesehatan Tetap Aman di Awal Tahun
Tak hanya bumbu dapur, harga sayuran juga mengalami kenaikan signifikan. Kangkung dan bayam, yang biasanya dijual Rp 12 ribu hingga Rp 15 ribu per kilogram, kini menembus harga Rp 25 ribu per kilogram di sejumlah pasar.
“Nah beberapa sayuran juga pada mahal,” sebutnya.
Pedagang berharap pemerintah dan instansi terkait dapat segera mengambil langkah untuk menstabilkan harga, terutama menjelang meningkatnya kebutuhan masyarakat di awal tahun.
“Semoga harga bisa turun lagi, ini sudah pada naik semua. Bingung juga mau naikan harga,” sebutnya.
Sementara, Kepala Dinas Ketapang Kota Batam, Mardanis belum bisa dikonfirmasi terkait sejumlah harga kebutuhan yang naik. Terutama cabai. (*)



