Senin, 26 Januari 2026

HUT ke-2 RMB Kepri, Wujudkan Semangat “Ale Rasa Beta Rasa” Lewat Bakti Sosial dan Berbagi Kasih

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Kapolres Karimun AKBP Robby Topan Manusiwa bersama Romo Paschal dan Ketua RMB Kepri beserta jajaran pengurus saat menghadiri peringatan HUT ke-2 Rumpun Melanesia Bersatu (RMB) Kepulauan Riau di KBC, Batam Center, Selasa (16/12). f. syaban

batampos – Rumpun Melanesia Bersatu (RMB) Kepulauan Riau memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-2 dengan menggelar kegiatan bakti sosial dan berbagi kasih kepada masyarakat, Selasa (16/12) siang, di Kompleks King Business Center (KBC), Batam Center.

Mengusung semangat persaudaraan “Ale Rasa Beta Rasa”, peringatan HUT RMB Kepri dilaksanakan secara sederhana namun sarat makna. Rangkaian kegiatan diawali dengan pemeriksaan kesehatan gratis bekerja sama dengan Klinik Melaka Batam, meliputi pemeriksaan gula darah dan kolesterol, yang disambut antusias warga.

Lebih dari seribu warga Melanesia dari berbagai daerah seperti Maluku, Nusa Tenggara Timur, dan Papua hadir dalam kegiatan tersebut. Pada kesempatan itu, panitia bersama pengurus RMB Kepri menyalurkan sebanyak 1.000 paket sembako sebagai bentuk kepedulian dan kasih menjelang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. Bantuan tersebut merupakan dukungan dari Wakil Wali Kota Batam sekaligus Wakil Kepala BP Batam, Li Claudia Candra.

Pendiri RMB Kepri, Moody Arnold Timisela, dalam sambutannya mengatakan bahwa peringatan HUT ke-2 ini sengaja diawali dengan kegiatan sosial sebagai bentuk kepedulian nyata kepada masyarakat.

“Bantuan ini jangan dilihat dari isinya, tetapi sebagai tanda kasih dan kebersamaan kami kepada bapak ibu dan saudara sekalian,” ujarnya.

Moody juga menyampaikan apresiasi kepada Dewan Pelindung RMB Kepri, Kapolres Karimun AKBP Robby Topan Manusiwa, yang selama ini konsisten mendukung berbagai kegiatan RMB. Ia berharap ke depan semakin banyak putra-putri Indonesia Timur yang dipercaya menduduki jabatan strategis, khususnya di wilayah Kepulauan Riau.

Pada kesempatan tersebut, Moody turut mengajak seluruh keluarga besar RMB Kepri untuk mendukung pemerintahan Kota Batam di bawah kepemimpinan Wali Kota Batam Amsakar Achmad dan Wakil Wali Kota Batam Li Claudia Candra, demi keberlanjutan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

Ia juga menekankan pentingnya menjaga sikap, etika, serta profesionalisme, khususnya bagi generasi muda Indonesia Timur, agar tidak terjebak dalam tindakan yang bertentangan dengan hukum dan norma sosial.

Ketua Umum DPP RMB Kepri, Sofyan Abdilah Lamanepa, menegaskan bahwa peringatan HUT ke-2 RMB Kepri digelar secara sederhana namun penuh makna.

BACA JUGA: HUT Pertama RMB, Silet Open Up dan Ona Hetharua Tampil Memukau di Alun-alun Engku Putri

“HUT RMB Kepri yang kedua ini kita gelar secara sederhana. Ini adalah wujud solidaritas kita, sekaligus komitmen RMB untuk terus hadir, melayani, dan memberi manfaat bagi warga RMB Kepri,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak, khususnya Dewan Pelindung RMB Kepri AKBP Robby Topan Manusiwa, atas dukungan moril dan materil sehingga kegiatan dapat berjalan lancar. Sofyan optimistis, meskipun usia RMB masih relatif muda, organisasi ini akan terus tumbuh dan mampu menjawab harapan masyarakat Melanesia di Kepulauan Riau melalui kerja sama dan kemitraan yang kuat.

Sementara itu, Dewan Pelindung RMB Kepri sekaligus Kapolres Karimun, AKBP Robby Topan Manusiwa, SIK, MH, dalam pesan kamtibmasnya mengajak seluruh warga Melanesia untuk menjaga kekompakan, persatuan, dan menjunjung tinggi hukum.

Ia menegaskan bahwa saat ini banyak tokoh Indonesia Timur yang dipercaya menduduki posisi strategis di pemerintahan maupun institusi penegak hukum di Kepulauan Riau, sehingga masyarakat tidak perlu ragu untuk berkoordinasi jika menghadapi persoalan.

“Jaga kekompakan, kita semua satu perantauan. Ale rasa beta rasa, Melanesia jaya,” tegasnya.

Sambutan Wakil Wali Kota Batam sekaligus Wakil Kepala BP Batam, Li Claudia Candra, yang diwakili Staf Ahli Wali Kota Batam Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Jefridin Hamid, menyampaikan apresiasi atas kontribusi RMB Kepri dalam menjaga persatuan serta mendukung pembangunan Kota Batam.

Menurut Jefridin, Pemerintah Kota Batam terbuka terhadap kritik dan masukan konstruktif dari seluruh elemen masyarakat demi mewujudkan Batam yang maju, bersih, dan nyaman sebagai rumah bersama.

Rangkaian peringatan HUT ke-2 RMB Kepri ditutup dengan pemotongan tumpeng dan pembagian paket sembako kepada warga. Kegiatan ini menjadi simbol kebersamaan, solidaritas, serta semangat persaudaraan masyarakat Melanesia di tanah perantauan, sejalan dengan nilai luhur “Ale Rasa Beta Rasa”.

Acara tersebut turut dihadiri oleh Pendiri RMB Kepri Moody Arnold Timisela, Ketua Umum DPP RMB Kepri Sofyan Abdilah Lamanepa, Dewan Pelindung RMB Kepri AKBP Robby Topan Manusiwa, Wakil Wali Kota Batam Li Claudia Candra yang diwakili Jefridin Hamid, Ketua PK NTT sekaligus Anggota DPRD Provinsi Kepri Fraksi Gerindra Andi S. Muktar, Ketua Perkit Kepri Anggelinus, SH, Romo Paschal dari tokoh kemanusiaan dan perlindungan pekerja migran (Pkkmp) serta jajaran pengurus RMB Kepri, tokoh masyarakat Indonesia Timur, ada lebih dari seribu warga Melanesia yang berdomisil di Kepri. (*)

Reporterm syaban

Update