Sabtu, 10 Januari 2026

HUT ke-79 TNI Disemarakkan Atraksi Militer Spektakuler

spot_img

Berita Terkait

spot_img

batampos – Memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Kogabwilhan I) memukau ribuan masyarakat dengan serangkaian atraksi militer yang spektakuler di Dataran Engku Puteri, Batam, Sabtu (5/10).

Tiga matra TNI; Angkatan Darat (AD), Angkatan Udara (AU), dan Angkatan Laut (AL), turut ambil bagian dalam parade kekuatan yang disambut antusias oleh warga.

Sejak pagi, area sekitar Dataran Engku Puteri dipenuhi oleh warga yang ingin menyaksikan kebolehan prajurit TNI. Atraksi yang ditampilkan mulai dari demonstrasi bela diri dan pencak silat hingga aksi paralayang yang mengudara dengan penuh keindahan.

Puncaknya, parade alat utama sistem persenjataan (alutsista) menyusuri jalan Raja H Fisabilillah, memperlihatkan deretan kendaraan taktis, tank amfibi, hingga sistem peluncur senjata yang menjadi kebanggaan TNI.

“Kami sangat berterima kasih kepada seluruh masyarakat yang hadir dan memberikan dukungan penuh dalam peringatan HUT TNI ini,” ujar Mayjen TNI Jimmy Ramon Manalu, Kepala  Staf Kogabwilhan I.

Menurutnya, dukungan masyarakat adalah kekuatan penting bagi TNI untuk terus berkembang menjadi lembaga pertahanan yang modern dan dicintai rakyat.
Mayjen Jimmy juga menegaskan bahwa Panglima TNI mengingatkan pentingnya profesionalisme prajurit dalam setiap tugas yang diemban.

“TNI harus tetap prima dan profesional, dan dukungan masyarakat sangat penting agar kami bisa terus dipercaya, sebagaimana yang terlihat dalam berbagai survei kepercayaan publik terhadap TNI,” jelasnya.

Kepercayaan masyarakat, lanjutnya, menjadi landasan utama bagi TNI dalam menjalankan tugas mulia menjaga kedaulatan negara. Terlebih, dalam usianya yang ke-79 ini, TNI berkomitmen untuk terus menjawab tantangan zaman dan menjaga kepercayaan seluruh komponen bangsa.

Momen peringatan HUT TNI kali ini juga terasa istimewa mengingat proses transisi kepemimpinan nasional yang akan segera berlangsung.

”Kami berharap proses peralihan dari Presiden Joko Widodo ke Prabowo Subianto berjalan lancar dan membawa Indonesia semakin maju, sesuai dengan tema perayaan HUT TNI kali ini,” tambahnya.

Acara HUT TNI ke-79 tidak hanya menjadi ajang pertunjukan kekuatan militer, tetapi juga menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk lebih mengenal prajurit yang selama ini berdiri teguh menjaga stabilitas dan keamanan negara. Kehadiran TNI, dengan segala kesiapsiagaannya, semakin mempererat hubungan antara prajurit dan masyarakat yang dilayaninya.

 

Atraksi Jet Tempur F-16 dan Shukoi Memukau

Sementara di di Jakarta, HUT TNI ke-79 bukan hanya mengerahkan seratus ribu prajurit untuk memeriahkan acara puncak peringatan HUT ke-79, tapi juga mengerahkan lebih dari seribu alat utama sistem persenjataan (alutsista) TNI di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat.

Termasuk deretan pesawat tempur TNI seperti F-16 dan Sukhoi. Aksi mereka memukau Presiden Joko Widodo (Jokowi), Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, dan masyarakat Indonesia.

Dalam demonstrasi udara yang ditampilkan tepat di atas Monas, pesawat tempur TNI AU menunjukkan kemampuan mereka saat bertempur. Diawaki oleh pilot-pilot andal Angkatan Udara, alutsista strategis tersebut berulang kali mendapat apresiasi dan tepuk tangan dari para penonton.

Terutama ketika pesawat-pesawat tempur itu menunjukkan demonstrasi pertempuran yang sengit. Ditambah dengan deru suara pesawat tempur yang terbang rendah, suasana monas kian riuh.

”Hadirin yang berbahagia, sebelum memasuki demonstrasi udara selanjutnya, disimulasikan terdapat satu pesawat tempur target yang diperankan oleh pesawat tempur Sukhoi TNI Angkatan Udara, yang melaksanakan manuver pertempuran udara dengan flight pesawat tempur F-16 Fighting Falcon,” terang narator yang memandu jalannya demonstrasi udara tersebut.

Usai demonstrasi udara, TNI AU juga menunjukkan kekuatan alutsista yang mereka miliki saat ini dalam parade dan defile alutsista. Berturut-turut melintas di Lapangan Silang Monas, kendaraan khusus MIT Ares Acala yang digunakan oleh Satuan Bravo 90 Komando Pasukan Gerakan Cepat (Kopasgat), Meriam Oerlikon Skyshield sebagai Garda Pamungkas Arhanud Kopasgat, dan kendaraan khusus P2 Tiger Petraraja karya anak bangsa.

Tampak pula kendaraan khusus dekontaminasi bahan nubika, dua unit kendaraan taktis serbu APC Turangga, kendaraan khusus Cimov, kendaraan khusus Smart Hunter 711, kendaraan khusus Smart Hunter 311, kendaraan khusus Lesana Jifek, P6 ATAV Bajubajra, kendaraan khusus Bobcat dan P6 ATAV Missile Launcher, pesawat tanpa awak yang digunakan sebagai sasaran atau target dalam latihan penembakan meriam, dan alutsista TNI AU lainnya.

Sementara itu, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto yang hadir secara langsung dalam acara puncak peringatan HUT ke-79 TNI di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat menyampaikan selamat kepada TNI.

Dalam kesempatan tersebut Prabowo sempat berfoto bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi), Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, tiga kepala staf angkatan, dan para prajurit TNI yang hadir secara langsung di Monas.

”Dirgahayu Tentara Nasional Indonesia ke-79 tahun. Selalu membela rakyat dan mempertahankan Negara Republik Indonesia,” tulis Prabowo.

Oleh Presiden Jokowi, Prabowo sempat dipuji. Jokowi menyatakan bahwa selama Kementerian Pertahanan (Kemhan) dipimpin presiden terpilih itu, TNI semakin kuat. Jokowi menilai bahwa Menhan Prabowo berhasil menjalankan tugasnya dengan baik.

”Secara khusus terima kasih kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang telah meningkatkan kekuatan pertahanan Indonesia dalam menghadapi berbagai macam tantangan dengan memodernisasi alutsista,” kata Jokowi.

Tahun ini TNI menyelenggarakan HUT ke-79 secara besar-besaran. Mereka mengerahkan seratus ribu prajurit dan lebih dari seribu alutsista untuk tampil di Lapangan Silang Monas. Dengan mengangkat tema TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional untuk Indonesia Maju. Itu sejalan dengan agenda transisi pemerintahan pada 20 Oktober mendatang. (*)

 

Reporter : Azis Maulana

Update