Senin, 26 Januari 2026

Jelang Lebaran, ASDP Batam Prediksi Lonjakan Penumpang di Rute Antar Provinsi

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Kapal Roro. Foto. Iman Wachyudi/ Batam Pos

batampos – PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Batam tengah berkoordinasi dengan Direktorat Jenderal Perhubungan untuk mempersiapkan layanan angkutan mudik Lebaran 2025.

Salah satu rencana adalah pembukaan kembali rute lintas provinsi menuju Riau, dengan pengalihan dari Sei Selari, Bengkalis ke Tanjung Buton, Siak yang dijadwalkan beroperasi pada pertengahan Maret.

General Manager PT ASDP Batam, Hermine Welkis, menyebutkan hingga saat ini belum ada peningkatan signifikan dalam permintaan tiket penyeberangan. Namun, ia memperkirakan lonjakan penumpang akan terjadi menjelang dua minggu sebelum Lebaran.

“Tanjungbuton memiliki dermaga yang lebih besar dan memadai untuk kapal Roro. Jika uji coba sandar berjalan sukses, rute ini akan segera dioperasikan. Saat ini kami masih menunggu izin operasional,” ujar Hermine, Selasa (4/3).

Dalam beberapa tahun terakhir, layanan kapal Roro menuju Tanjungbuton sempat terhenti. Namun, dengan adanya rencana ini, masyarakat dapat kembali menikmati kemudahan transportasi laut yang lebih efisien dan ekonomis.

ASDP telah menyiapkan sejumlah armada untuk melayani rute ini. Nantinya, perjalanan dari Pelabuhan Telagapunggur, Batam menuju Tanjungbuton, Riau, akan beroperasi sebanyak empat kali dalam sepekan, baik dari Batam maupun sebaliknya.

“Kami berharap kehadiran kembali rute ini dapat meningkatkan mobilitas masyarakat dan memperlancar distribusi barang antarwilayah,” tambahnya.

Selain rute baru ini, jalur penyeberangan Punggur–Tanjunguban diperkirakan tetap menjadi yang paling ramai selama musim mudik.

Namun, lonjakan penumpang juga diprediksi terjadi pada lintasan antarprovinsi seperti ke Tanjungbuton, Riau, serta Kuala Tungkal, Jambi.

“Pembukaan kembali layanan kapal Roro ini menjadi alternatif transportasi yang lebih ekonomis bagi masyarakat Riau dan sekitarnya,” kata dia.

Dengan fasilitas yang lebih baik di Tanjungbuton, perjalanan laut di wilayah ini diharapkan semakin nyaman dan efisien, terutama saat puncak arus mudik Lebaran 2025. (*)

Reporter: Aziz Maulana

Update