Sabtu, 24 Januari 2026

Jelang Libur Sekolah, KM Kelud Jadi Pilihan Transportasi Favorit Warga Batam

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Ilustrasi. Warga Batam saat akan menaiki KM Kelud. Foto. Rengga Yuliandra/ Batam Pos

batampos – Menjelang libur sekolah Juni 2025, kapal motor (KM) Kelud jadi moda transportasi laut andalan warga Batam yang ingin bepergian ke luar daerah. Kapal milik PT PELNI (Persero) ini menawarkan kenyamanan dan harga terjangkau, menjadikannya favorit bagi penumpang, terutama keluarga.

PT PELNI Cabang Batam telah merilis jadwal keberangkatan KM Kelud sepanjang bulan Juni 2025. Kapal akan berlayar pada 1, 4, 8, 11, 15, 18, 22, dan 25 Juni 2025, melayani rute Batam–Tanjung Balai Karimun–Belawan–Tanjung Priok (Jakarta). Jadwal keberangkatan tersedia dua kali dalam sehari, yakni pukul 10.00 WIB dan 20.00 WIB, tergantung rute dan operasional harian.

Kepala Cabang PT PELNI Batam, Edwin Kurniansyah, mengatakan pihaknya menyiapkan jadwal rutin untuk mendukung mobilitas masyarakat selama masa liburan.

“Kami berkomitmen memberikan layanan terbaik dengan harga tiket yang terjangkau, agar masyarakat bisa merencanakan perjalanan dengan lebih mudah,” ujar Edwin, Selasa (3/6).

Salah satu daya tarik KM Kelud adalah harga tiket yang bersaing. Untuk rute Batam–Belawan, tiket kelas ekonomi dibanderol Rp220.000 untuk dewasa, sedangkan kelas 1A Rp683.000. Tiket untuk bayi hanya Rp73.000. Sementara untuk rute Batam–Tanjung Priok, tiket kelas ekonomi dipatok Rp513.000 untuk dewasa, jauh lebih murah dibandingkan moda transportasi udara.

Sari, 34, calon penumpang asal Batam, mengatakan KM Kelud menjadi pilihan utama bagi keluarganya.

“Kami lebih suka naik kapal karena lebih nyaman untuk anak- anak dan harganya juga lebih terjangkau dibanding pesawat,” ujarnya saat ditemui di loket penjualan tiket PELNI Batam.

Remon, 43, warga Batam tujuan Belawan, juga menyatakan hal serupa. “Meskipun perjalanan lebih lama, tapi saya merasa lebih nyaman dan aman di kapal. Harganya juga bersahabat,” katanya.

Untuk mempermudah pemesanan tiket dan menghindari antrean, PT PELNI mendorong masyarakat menggunakan aplikasi PELNI Mobile. Aplikasi ini bisa diunduh melalui Google Play dan App Store, serta memungkinkan pengguna mengecek jadwal kapal secara real time.

“Kami imbau masyarakat memanfaatkan aplikasi ini agar proses pembelian tiket lebih praktis, apalagi menjelang libur sekolah biasanya terjadi lonjakan penumpang,” tutup Edwin. (*)

Reporter: Rengga Yuliandra

Update