Jumat, 16 Januari 2026

Kasus Covid-19 Melonjak, Tim Gabungan Kembali Razia Protkes

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, memberikan imbauan dan arahan kepada para pengunjung dan pengelola kafe untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. Foto: Pemko Batam untuk batampos.co.id

batampos – Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad menugaskan tim gabungan untuk kembali turun ke lapangan. Hal ini guna memperketat pelaksanaan protokol kesehatan (Protkes), akibat melonjaknya kasus di gelombang ketiga saat ini.

“Saya sudah minta Kasatpol PP dan tim turun lagi, dan mendatangi tempat keramaian untuk mengingatkan warga untuk Protkes,” kata dia, Rabu (2/2).

Tim sudah kembali turun untuk melakukan razia masker, mengurai kerumunan di beberapa titik yang dinilai memang berisiko terjadinya penyebaran kasus Covid-19. Ke depan semua tim dari kecamatan juga akan turun dan mengontrol serta melakukan pengawasan terhadap aktivitas warga.

“Sejauh ini kami belum berlakukan pengetatan dan pembatasan kegiatan seperti tahun lalu. Untuk itu, kami minta warga untuk mendukung program pemerintah dalam memberantas dan memutus penyebaran kasus Covid-19,” bebernya.

Pihaknya juga sudah menghubungi camat untuk mengintensifkan anggota PPKM yang sudah dibentuk untuk kembali turun ke lapangan. Batamkota saat ini masuk dalam zona merah, dan perlu dilakukan peningkatan pengawasan.

“Pagi tadi saya sudah telepon lagi untuk benar-benar awasi dan kontrol betul aktivitas yang ada keramaian, dan razia masker atau kepatuhan terhadap protokes,” imbuhnya.

Camat juga harus berperan dalam mengendalikan Covid-19. Peran serta semua pihak diperlukan saat ini. Jumlah kasus terus bertambah setiap harinya. Jika abai dan lalai, gelombang ketiga ini bisa lebih besar dari pada sebelumnya.

“Makanya semua harus perketat Protkes ini. Akan sangat mengkhawatirkan jika tingkat kepatuhan masyarakat terhadap Protkes melemah,” pintanya.

Kasat Pol PP Batam, Reza Khadafi mengatakan pihaknya sudah turun ke lapangan dan kembali melakukan razia protokol kesehatan. Dalam waktu dekat ini, pihaknya juga akan melakukan operasi gabungan untuk menertibkan warga yang melanggar Protkes.

“Kemarin saya turun di Sagulung, dan Batuaji. Warga yang tidak pakai masker sudah kami ingatkan dan diberikan peringatan. Tim sudah turun ke pasar, tempat makan, dan fasilitas umum lainnya,” ujarnya.

Sesuai dengan arahan Wakil Wali Kota Batam, pihaknya sudah menyusun rencana untuk kembali turun ke lapangan. Beberapa waktu lalu ada beberapa warga yang terjaring. Ia mengakui ada pelemahan kepatuhan terhadap Protkes.

Karena adanya lonjakan kasus yang saat ini, razia Protkes ini akan kembali diturunkan. Pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan camat dan lurah, untuk membantu serta dalam pelaksanaan razia nantinya.

“Dalam waktu dekat ini kami akan turun lagi. Sekarang lagi koordinasi,” tutupnya. (*)

Reporter : YULITAVIA

Update