
batampos – Ketua KPU Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Indrawan Susilo Prabowoadi mengatakan, pemungutan suara lanjutan (PSL) di Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Batuselicin, Lubukbaja, akan dilakukan 10 hari lagi.
“Bahasanya lanjutan ya, bukan pemilihan ulang. Karena 4 jenis suara lainnya tetap berjalan, baik itu presiden, DPR RI, DPRD kota, DPD tetap berjalan,” kata Indrawan.
Baca Juga: KPU Batam Memutuskan PSL di 7 TPS Lubukbaja
Penyebab tak adanya surat suara DPRD Provinsi dapil Kepri 4 itu, dikarenakan ketidaktelitian petugas dalam proses pengepakan logistik.
“Jadi untuk DPRD Provinsi saja dapil 4 yang akan dilakukan pemilu lanjutan,” ucapnya.
Ia mengatakan, dari penelusuran lanjutan yang dilakukan oleh timnya, ada 8 TPS tidak mendapatkan surat suara DPRD Provinsi Kepri Dapil 4. (*)
Reporter: YULITAVIA



