
batampos – Redaksi Batam Pos pagi ini, Selasa (17/6) menerima kunjungan 38 siswa/siswi dan 4 guru pembimbing dari SMKN 4 Batam.
Siswa/siswi jurusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) ini memang khusus melakukan kunjungan ke industri media dalam hal ini Batam Pos.
Kunjungan berlangsung seru dengan diskusi yang segar yang dipandu salah satu editor Batam Pos, Umy Kalsum. Dari mulai media digital dan media sosial, industri media di Batam, hingga generasi Z.

Menurut Humas SMKN 4, Risma Sitohang yang didampingi Ketua Prodi RPL, Wali Kelas, dan guru pengajar menyampaikan bahwa pihak sekolah punya jadwal tetap mengajak siswa-siswi berkunjung ke industri berkaitan dengan jurusan yang sesuai.
Usai berdiskusi siswa-siswi ini berkesempatan untuk melihat dapur redaksi di lantai 3, melihat proses editing video.
Baca juga: Minibus Tabrak Pemotor di Tiban Kampung, Motor Korban Terseret
Kunjungn ditutup dengan foto bersama di depan kantor Batam Pos.
Sampai jumpa lagi. (*)



