
batampos – Lembaga Amil Zakat (LAZ) Batam bekerja sama dengan Batam Pos menggelar kegiatan pemeriksaan dan pengobatan kesehatan gratis bagi para pengungsi bencana di Dusun Rantau Pauh, Kecamatan Rantau, Kabupaten Aceh Tamiang, Minggu (21/12).
Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat. Ratusan warga pengungsi mendatangi posko kesehatan untuk mendapatkan layanan pengobatan.
Berdasarkan hasil pemeriksaan tim medis, sebagian besar pengungsi mengeluhkan berbagai penyakit seperti Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA), diare, maag, hipertensi, gatal-gatal, sakit kepala, batuk, dan demam.
Baca Juga: Kasus Ledakan Maut MT Federal II, Kapolresta Barelang: Kami Fokus Pengungkapan Fakta Secara Objektif
Ketua posko pengungsian menyampaikan rasa terima kasih dan berharap kegiatan pemeriksaan serta pengobatan kesehatan ini dapat dilakukan secara berkelanjutan, mengingat kondisi kesehatan para pengungsi yang masih membutuhkan perhatian serius.
Ketua LAZ Batam, Syarifuddin, yang telah berada di lokasi bencana di Aceh Tamiang selama delapan hari, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat terdampak bencana.
“Selama berada di Aceh Tamiang, kami melihat langsung kondisi para pengungsi yang sangat membutuhkan layanan kesehatan. Oleh karena itu, LAZ Batam bersama Batam Pos berupaya hadir untuk membantu dan meringankan beban masyarakat,” ujar Syarifuddin.
Selain pemeriksaan kesehatan, LAZ Batam dan Batam Pos juga terus melakukan pendistribusian bantuan kemanusiaan. Bantuan yang telah disalurkan antara lain makanan dan minuman, kelambu, tikar, alat-alat kebersihan seperti cangkul, sekop, gerobak dorong, serta dukungan dapur umum.
Baca Juga: Polisi Buka Layanan Penitipan Kendaraan Bagi Warga Batam yang Mudik Nataru
Kegiatan kemanusiaan ini sebelumnya juga telah dilakukan di wilayah Sumatera Barat dan Aceh.
LAZ Batam mengajak seluruh masyarakat untuk terus mengalirkan kebaikan dan kepedulian bagi saudara-saudara kita yang terdampak bencana.
Dukungan dan doa dari seluruh lapisan masyarakat sangat dibutuhkan agar duka di Sumatera dapat segera pulih.
Bagi masyarakat yang ingin berdonasi, bantuan dapat disalurkan melalui:
Bank CIMB Niaga Syariah
No. Rekening: 8600.0356.6100
Atas Nama: LAZ BATAM.
LAZ Batam mengucapkan terima kasih kepada seluruh donatur yang telah menyalurkan donasinya. Semoga Allah SWT membalas dengan rezeki yang berlimpah dan keberkahan. (*)



