Kamis, 22 Januari 2026

Musim Hujan Mulai Datang, Ini 8 Kebiasaan Agar Tubuh Tetap Sehat

spot_img

Berita Terkait

spot_img
ilustrasi. f. freepik

batampos – Memasuki musim hujan, kondisi tubuh sering kali diuji. Perubahan cuaca secara tiba – tiba menimbulkan berbagai penyakit.

Perlunya menjaga tubuh agar tetap sehat menjalankan aktivitas sehari – hari.

Ini 8 kebiasaan yang perlu diterapkan agar tubuh tetap sehat saat musim hujan, dikutip dari fortishealthcare.com:

1. Konsumsi lebih banyak vitamin C
Salah satu cara meningkatkan sistem imun dengan mengonsumsi vitamin C. Vitamin ini sangat penting saat musim hujan. Konsumsi buah dan sayur kaya vitamin C antara lain jeruk, kiwi, lemon, tomat, stroberi, brokoli, kol, dan kembang kol.

BACA JUGA: Hujan Deras, Keberangkatan Kapal Domestik Sempat Tertunda

2. Minum air yang cukup
Air membantu sistem imun tubuh lebih kuat. Pastikan minum air bersih dan terfilter. Kurangi minuman manis atau minuman instan.

3. Tingkatkan asupan probiotik
Probiotik membantu proses pencernaan dan menjaga kesehatan usus. Konsumsi yogurt dan beberapa jenis keju (cheddar, mozzarella, cottage cheese, atau gouda). Bisa menggantikan dengan suplemen probiotik.

4. Hindari makanan cepat saji
Makanan cepat saji dan jajanan jalanan memiliki kebersihan yang sangat tidak terjaga. Hindari konsumsi makanan ini untuk menurunkan risiko makanan tidak higienis.

5. Menjaga kebersihan rumah
Penyakit tidak hanya berasal dari luar rumah, tetapi rumah sendiri bisa menimbulkan penyakit. Kebersihan rumah bisa menjadi cara mencegah berbagai macam penyakit. Selalu membersihkan debu dan periksa genangan air agar tidak mengundang nyamuk.

6. Istirahat yang cukup
Tubuh memerlukan istirahat sekitar 7-8 jam per hari. Pastikan jam tidur teratur dan hindari begadang.

7. Selalu membawa baju ganti
Musim hujan membuat persiapan lebih banyak. Gunakan pakaian hangat, sepatu tidak licin, dan sediakan pakaian kering cadangan.

8. Olahraga teratur
Musim hujan bukan alasan untuk berhenti bergerak. Pilih olahraga ringan di dalam ruangan, seperti yoga atau workout sederhana.

Musim hujan bukan berarti aktivitas sehari – hari harus terhambat. Dengan kebiasaan sederhana ini, semua aktivitas bisa berjalan dengan aktif dan penuh energi.

Tubuh yang sehat adalah investasi terbaik untuk menikmati setiap momen, meski hujan deras sekalipun.(*)

Reporter Juliana Belence

Update