Minggu, 11 Januari 2026

Pengemudi Yaris Maut di Batuampar Jalani Tes Urin

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Mobil yang mengalami kecelakaan di Jalan Yos Sudarso Batuampar diamankan di Mapolresta Barelang sebagai barang bukti, Senin (20/10). Kecelakaan yang terjadi di hari minggu tersebut menelan korban jiwa. F Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos – Polisi masih terus menyelidiki kasus kecelakaan maut yang melibatkan mobil Toyota Yaris merah hitam dengan nomor polisi BP 1651 CO di Jalan Yos Sudarso, Batuampar, Kota Batam, Minggu (19/10/2025) pagi. Pengemudi mobil berinisial KS hingga kini masih diperiksa sebagai saksi oleh penyidik Satlantas Polresta Barelang.

Kasubnit Gakkum Satlantas Polresta Barelang, Ipda Tarmizi Rambe, mengatakan status KS belum meningkat menjadi tersangka karena penyidik masih mengumpulkan keterangan dan bukti di lapangan.

“Belum ada peningkatan status. Semua masih kami lakukan pemeriksaan sebagai saksi,” ujar Rambe.

Baca Juga: Razia di Lapas Kelas II A Batam, Ini Barang yang Ditemukan

Dijelaskannya, hasil tes urin terhadap KS menunjukkan hasil normal, tanpa indikasi pengaruh alkohol maupun obat-obatan terlarang. “Untuk hasil tes urin semua normal,” tegas Rambe.

Sejauh ini, polisi sudah memeriksa dua orang saksi, yaitu pengemudi mobil dan salah satu keluarga korban. “Namun tidak menutup kemungkinan jumlah saksi akan bertambah, karena penyelidikan masih berjalan,” tambahnya.

Ipda Rambe menyebutkan mobil tersebut dikemudikan oleh seorang perempuan berinisial KS (38). Mobil melaju dari arah Batuampar menuju Seraya Atas sebelum akhirnya hilang kendali di depan PT Trakindo.

“Kendaraan tiba-tiba tidak terkendali dan menabrak empat orang yang sedang berteduh di lapak penjual buah di pinggir jalan,” ujar Rambe, Minggu (19/10) siang.

Benturan keras itu menewaskan satu korban, KM (51), di tempat kejadian. Tiga orang lainnya, SR (56), AF (47), dan SM (49), mengalami luka berat dan dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.  (*)

 

Reporter: Eusebius Sara

Update