
batampos – Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polresta Barelang kembali turun langsung ke lingkungan pendidikan untuk mengingatkan bahaya bullying di kalangan pelajar. Upaya pencegahan tersebut diwujudkan melalui kegiatan sosialisasi dan penyuluhan kepada siswa dan siswi Sekolah Muhammadiyah Plus 2 Kota Batam, Senin (19/01/2026).
Kegiatan ini dipimpin oleh Kasat Binmas Polresta Barelang AKP Betty Novia. Sosialisasi tersebut melibatkan para guru dan ratusan siswa tingkat SMP.
Dalam penyuluhan tersebut, personel Satbinmas memaparkan pengertian bullying serta berbagai bentuk perundungan yang kerap terjadi di lingkungan sekolah, mulai dari bullying verbal, fisik, hingga perundungan melalui media sosial. Para siswa juga diberikan pemahaman mengenai dampak serius bullying terhadap kondisi psikologis dan sosial korban.
Satbinmas juga menyinggung maraknya kasus bullying yang belakangan viral di media sosial. Kondisi ini dinilai menjadi alarm bagi seluruh pihak agar lebih peduli dan berani bertindak dalam mencegah perundungan sejak dini, khususnya di lingkungan pendidikan.
Selain memberikan materi, personel kepolisian juga menjelaskan langkah-langkah antisipasi serta mekanisme pelaporan apabila siswa mengalami atau menyaksikan tindakan bullying. Para siswa diingatkan untuk tidak takut melapor kepada guru, pihak sekolah, maupun aparat kepolisian.
Kasat Binmas Polresta Barelang AKP Betty Novia menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam pembinaan generasi muda.
“Kami ingin menanamkan kesadaran sejak dini bahwa bullying bukan hal sepele. Setiap siswa harus berani menolak dan melaporkan perundungan demi terciptanya lingkungan sekolah yang aman dan nyaman,” ujarnya.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari para siswa. Salah seorang siswa mengaku kini lebih memahami bahwa tindakan mengejek atau merendahkan teman dapat berdampak buruk.
“Kami jadi tahu kalau bercanda berlebihan bisa menyakiti orang lain. Sosialisasi ini penting supaya kami saling menghargai,” ungkap Dewi, seroang siswa.
Melalui sosialisasi ini, Polresta Barelang berharap terjalin sinergi berkelanjutan antara kepolisian dan pihak sekolah dalam mencegah bullying serta menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan pendidikan. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif hingga acara berakhir.(*)



