
bbatampos – Ketoprak menjadi salah satu kuliner khas Indonesia yang selalu dicari karena saus kacangnya yang kental dan gurih. Perpaduan toge, ketupat, tahu, dan telur membuat hidangan ini digemari banyak orang, termasuk di Kota Batam.
Di Batam, ada sejumlah penjual ketoprak yang terkenal dengan cita rasa autentik dan harga ramah di kantong. Kuliner ini tak hanya diminati warga lokal, tetapi juga kerap diburu wisatawan yang berkunjung.
Berikut 5 rekomendasi ketoprak enak di Batam yang wajib dicoba:
1. Ketoprak Pakde Kebumen
Ketoprak ini terkenal dengan saus kacang yang tidak terlalu kental dan cocok untuk semua selera. Harganya terjangkau dan banyak jadi langganan warga. Lokasinya berada di Perum Genta 1, Jl. Letjend Suprapto Blk. N No.2, Buliang, Batu Aji.
2. Ketoprak Balap
Saking larisnya, pembeli harus memesan lewat WhatsApp karena sering cepat habis. Ketoprak ini dikenal dengan rasa yang konsisten dan porsi memuaskan. Lokasinya di Jl. Villa Hang Lekir No.12 Blok DD1, Baloi Permai, Batam Kota.
3. Ketoprak Jakarta Khas Cirebon
Topping selalu segar, bumbu kacang melimpah, dan proses masak dilakukan langsung di tempat. Bisa ditemukan di simpang setelah GOR Raja Jafar, Tiban Tiga.
4. Ketoprak Green Cirebon
Menu ini cocok bagi pecinta saus kacang dengan aroma bawang putih yang kuat. Porsinya besar dan pembeli bisa request level pedas. Berlokasi di belakang Taman Internet Sekupang, deretan Ruko Kimia Farma.
5. Ketoprak Arknan
Dikenal dengan porsi jumbo dan harga bersahabat. Bumbu kacangnya diulek langsung saat dipesan sehingga rasanya lebih segar. Lokasinya di Sungai Panas, depan Hotel 99, dekat Rumah Makan Padang Pangek Ombilin dan Pom Bensin Sungai Panas.
Setiap penjual ketoprak ini menawarkan ciri khas masing-masing, terutama pada bumbu kacang yang menjadi kunci rasa. Harganya yang terjangkau membuatnya cocok untuk makan siang maupun makan malam.
Sebelum berkunjung, pastikan mengecek jam buka serta lokasi terbarunya agar tidak kehabisan.(*)
Reporter: Juliana Belence



