Sabtu, 3 Januari 2026

Sebulan Terima 15 Laporan Kecelakaan, Polisi Minta Korban Buat Laporan

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Gajah Mada atau tepatnya di Tiban Kampung, Sekupang, Sabtu (21/6) malam.

batampos – Unit Gakkum Lantas Polresta Barelang pada bulan lalu menerima 15 laporan kecelakaan. Kecelakaan ini terjadi di kawasan Batam Kota, Batuaji, dan Sekupang.

“Rata-rata sebulan itu 15 laporan, dan untuk awal bulan ini ada 2 laporan, kejadian ringan saja,” ujar Kasubnit 1 Gakkum Lantas Polresta Barelang, Ipda Tarmizi Rambe.

Tarmizi mengaku kasus kecelakaan memang banyak beredar di media sosial (medsos). Namun, peristiwa tersebut tidak dilaporkan ke pihaknya.

“Seperti kecelakaan di Pesona Asri (Batam Kota) itu tidak ada laporan. Kita cek ke rumah sakit juga tidak ada,” katanya.

Menurut dia, dari laporan yang diterima, penyebab kecelakaan tersebut didominasi kelalaian para pengendara. Seperti mengantuk, hingga tidak mematuhi rambu lalu lintas.

“Ada kecelakaan di Mata Kucing beberapa waktu lalu, sopirnya ngantuk. Hilang kendali dan kecelakaan tunggal,” ungkapnya.

Sebelumnya, Kanit Gakkum Lantas Polresta Barelang, Iptu Viktor Hutahaean meminta masyarakat yang mengetahui adanya kecelakaan untuk segera menolong dan melaporkannya ke Pos Lantas atau Polsek terdekat.

“Sebagai warga negara yang baik, itu kewajiban kita menolong. Kemudian melaporkan ke pos terdekat, sehingga tidak menimbulkan hoaks (berita bohong),” katanya.

Ia menyayangkan banyaknya masyarakat yang mengutamakan merekam kejadian kecelakaan daripada menolong korban atau mengamankan pelakunya.

“Bantu korban atau amankan sopirnya,” katanya.

Viktor mengaku pihaknya beberapa kali mendapatkan video yang menyebutkan kecelakaan di Batam. Setelah ditelusuri, kecelakaan tersebut terjadi di luar Batam.

“Sering kita temukan (di medsos). Setelah kita cek, bahkan ke rumah sakit, ternyata itu bukan di Batam,” tutupnya. (*)

 

Reporter: Yofi Yuhendri

Update