Jumat, 16 Januari 2026

Selesai dari Sekupang, Penertiban Reklame akan Sasar Daerah Batuaji dan Sagulung

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Kam, 29 Mei, 18.08 (12 hari yang lalu)
kepada saya
Pemerintah Kota Batam melakukan pembongkaran reklame mandiri, Kamis (29/5) Dua reklame di kawasan Batam Center diturunkan oleh pihak perusahaan secara mandiri dan dipantau Tim dari Pemko Batam. F Cecep Mulyana/ Batam Pos

batampos– Penertiban reklame di wilayah Batuaji dan Sagulung akhirnya dijadwalkan masuk dalam agenda Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Batam. Namun, pelaksanaannya akan dilakukan secara bertahap setelah penertiban di wilayah Sekupang selesai.

Kasatpol PP Kota Batam, Imam Tohari, menjelaskan bahwa saat ini pihaknya masih fokus melanjutkan penertiban reklame di kawasan Nagoya dan sekitarnya. “Penertiban masih berjalan di Nagoya. Setelah itu, kami akan lanjut ke Sekupang, baru kemudian ke Batuaji dan Sagulung,” ujarnya saat di Batuaji, Selasa (5/8).

Imam menegaskan bahwa Batuaji dan Sagulung tetap menjadi prioritas dalam penataan reklame. Namun, keterbatasan sumber daya membuat penertiban harus dilakukan secara bertahap.

BACA JUGA: Masih Dibiarkan Semrawut, Reklame Liar Hiasi Setiap Sudut Batuaji-Sagulung

“Tetap prioritas. Tapi kita lakukan bertahap agar pelaksanaannya maksimal dan tidak asal-asalan,” tambahnya.

Sementara itu, kondisi di lapangan menunjukkan banyaknya papan iklan rusak dan kropos yang masih berdiri di pinggir jalan utama serta persimpangan padat di Batuaji dan Sagulung. Warga menilai keberadaan papan yang tidak layak ini membahayakan keselamatan dan mencemari wajah kota.

Sandro, warga Batuaji, berharap penertiban segera direalisasikan. “Sudah banyak papan iklan yang miring dan nyaris roboh. Apalagi sekarang cuaca sering tak menentu, kalau dibiarkan bisa membahayakan pengguna jalan,” ungkapnya.

Seperti diketahui, Wali Kota Batam Amsakar Achmad menyoroti reklame liar sebagai salah satu prioritas utama dalam upayanya menata kota. Ia meminta seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bergerak dalam satu kendali untuk mewujudkan kota yang lebih rapi dan estetis.

Amsakar juga mengajak ketua RT dan RW untuk turut aktif menjaga lingkungan dengan memastikan tidak ada baliho dan papan iklan yang tak layak, serta ikut mengedukasi masyarakat agar tidak sembarangan memasang iklan di fasilitas umum atau pohon penghijauan.

Langkah-langkah tersebut menjadi bagian dari komitmen Pemko Batam dalam menciptakan kota yang bersih, aman, dan nyaman. Warga Batuaji dan Sagulung kini berharap janji penertiban itu tidak hanya menjadi wacana, tetapi segera diwujudkan secara konkret di wilayah mereka. (*)

Reporter: Eusebius Sara

Update