Sabtu, 10 Januari 2026

Sisir Tempat Tongkrongan Remaja di Batam, Polisi Tindak 25 Unit Motor Gunakan Knalpot Brong

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Polisi menindak motor yang menggunakan knalpot brong, Sabtu (15/2) malam. F.Humas Polresta untuk Batam Pos

batampos – Polresta Barelang menggelar patroli berskala besar dan cipta kondisi (cipkon), Sabtu (15/2) malam. Hasilnya, polisi menindak 25 unit motor yang menggunakan knalpot brong.

Kasat Lantas AKP Afiditya Arief Wibowo mengatakan kegiatan ini dilakukan dengan menyisir beberapa tempat berkumpulnya remaja di Kota Batam.

Diantaranya di Jalan Simpang Kepri Mall, Simpang Kara, Simpang Frangky, Simpang Gelael Sei Panas, Simpang Masjid Raya serta Wilayah Jajaran Polsek Lubuk Baja, Batuampar, Nongsa, Batam Kota, Bengkong, Sagulung, Batuaji dan Sekupang.

Baca Juga: Polsek Batuaji Perbanyak Patroli untuk Cegah Aksi Kriminal dan Kenakalan Remaja

“Cipkon ini rutin dilaksanakan setiap malam Sabtu dan Minggu. Dengan tujuan menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat Kota Batam khususnya di malam hari,” ujarnya.

Ia menjelaskan penindakan dilakukan dengan tilang elektronik (ETLE) mobile. Seluruh motor diamankan dan knalpot brong disita untuk dimusnahkan.

“Kita juga mengedukasi kepada remaja-remaja yang melakukan aksi balap liar atau trek-trekan,” katanya.

Afid menamnahkan bagi pengendara yang ditindak diberi kesempatan untuk mengambil motornya ke Mapolresta Barelang. Pengendara tersebut wajib memenuhi beberapa persyaratan.

“Syaratnya membawa identitas lengkap. Khusus bagi pelajar SMA, orang tua dan guru akan dipanggil sebagai bagian dari upaya pembelajaran agar kejadian serupa tidak terulang,” ungkapnya.

Baca Juga: Imigrasi Batam Luncurkan Program IM-pression, Wujudkan Pelayanan dengan Sentuhan Kepedulian

Afid juga menghimbau kepada orang tua agar tidak memberikan kesempatan kepada anak-anaknya untuk beraktivitas di malam hari, apalagi menggunakan knalpot brong.

“Untuk itu mari saling menjaga keamanan dan kenyamanan di Kota Batam. Kami juga tengah menggelar Operasi Keselamatan Seligi 2025, semoga masyarakat dapat lebih merasa tenang dan aman dalam menjalankan aktivitasnya di malam hari,” tutupnya. (*)

 

 

Reporter: Yofi Yuhendri

Update