
batampos – Kapolresta Barelang, Kombes Zaenal Arifin mengatakan terjadi peningkatan arus mudik lebaran pada tahun ini dibandingkan tahun lalu. Peningkatan arus mudik ini mencapai 7 persen.
“Namun, sudah kita antisipasi bersama stakeholder lainnya, situasi sejauh ini tetap terkendali dan kondusif,” ujarnya di Mapolresta Barelang, Kamis (3/4).
Zaenal menjelaskan untuk menjaga situasi tetap kondusif, pihaknya membangun posko pengamanan dan posko terpadu. Jumlahnya sebanyak 11 titik yang tersebar di bandara, pelabuhan, dan tempat keramaian.
“Posko ini tidak hanya dari Polresta Barelang, tetapi juga dibackup Polda Kepri,” katanya.
Selain posko pengamanan dan posko terpadu, kata Zaenal, pihaknya menempatkan personel di pusat perbelanjaan dan tempat wisata.
“Personel ini kita insert bukan hanya dititik-titik tersebut, tetapi juga di jalur-jalur yang berpotensi terjadinya gangguan,” ungkapnya.
Zaenal juga berjanji akan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan turis yang berkunjung ke Batam.
“Pelayanan terbaik akan kita berikan selama mengisi masa liburan lebaran ini,” tutupnya. (*)
Reporter: Yofi Yuhendri



