Senin, 12 Januari 2026

Truk Tanah Terperosok di Tanjakan Bukit Daeng, Evakuasi Terkendala Medan Terjal

spot_img

Berita Terkait

spot_img
proses evakuasi truk yang terperosok. f.eusebius

batampos– Truk bermuatan tanah dengan nomor polisi BP 8489 DO terperosok di jalan R Suprapto, tepatnya di tanjakan Bukit Daeng dari arah Batuaji, Kamis (28/8) sekitar pukul 10.00 WIB. Diduga, truk roda 10 tersebut gagal menaklukkan tanjakan sehingga berjalan mundur dan keluar jalur hingga terperosok ke pinggir jalan.

Hingga siang hari, proses evakuasi truk masih terus dilakukan. Dua unit crane dikerahkan untuk menarik kendaraan besar itu keluar dari jalur, namun medan terjal membuat proses penanganan berlangsung sulit. Kondisi truk yang masih menyisakan material tanah di baknya juga menambah beban berat saat dievakuasi.

BACA JUGA: APBD Batam 2026 Disepakati Rp4,7 Triliun, PAD Naik Rp77 Miliar

Aldi, salah seorang warga yang berada di lokasi kejadian, menyebut proses evakuasi sudah berlangsung hampir dua jam namun belum membuahkan hasil. “Petugas yang disebut dari pihak pemilik truk masih berusaha keras menarik truknya, tapi belum berhasil,” ujarnya.

Menariknya, tidak tampak petugas Satlantas berada di lokasi saat evakuasi dilakukan. Meski demikian, arus lalu lintas di jalur tersebut tetap terpantau lancar hingga pukul 13.00 WIB. Beberapa pengendara bahkan sempat berhenti sejenak untuk melihat proses evakuasi. (*)

Reporter: Eusebius Sara

Update