Minggu, 18 Januari 2026

UT Batam Kembali Gelar Pekan Tilawah Pelajar se-Kepri, Hadiah Puluhan Juta Rupiah Menanti

spot_img

Berita Terkait

spot_img
Para juara Pekan Tilawah Pelajar se-Kepri tahun lalu yang digelar di One Batam Mall. F Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos – Universitas Terbuka (UT) Batam kembali menggelar Pekan Tilawah Pelajar se-Kepulauan Riau 2025, ajang tahunan bagi pelajar SMA/SMK/MA sederajat untuk menunjukkan kemampuan membaca dan memahami Al-Qur’an. Kegiatan ini akan berlangsung pada 27–28 November 2025 di One Batam Mall.

Direktur Universitas Terbuka (UT) Batam, Angga Sucitra Hendrayana, mengatakan kegiatan ini kembali digelar setelah melihat antusiasme luar biasa dari peserta tahun lalu. Pada penyelenggaraan 2024, ajang ini diikuti 232 peserta dari 40 sekolah di seluruh Kepri.

“Tahun ini kami ingin menghadirkan ruang pembinaan karakter dan spiritualitas di kalangan pelajar, sekaligus memperkuat peran UT sebagai perguruan tinggi yang peduli terhadap nilai-nilai keagamaan dan kebangsaan,” ujar Angga kepada Batam Pos, Selasa (6/11).

BACA JUGA: 700 Mahasiswa UT Batam Resmi Diwisuda, Siap Hadapi Era Digital

Angga menjelaskan, tahun ini penyelenggaraan dilakukan dengan skala yang lebih meriah dan profesional, baik dari sisi pelaksanaan maupun hadiah yang disiapkan. “Ada peningkatan kategori hadiah, serta seluruh peserta akan kami berikan souvenir eksklusif sebagai bentuk apresiasi,” tambahnya.

Pekan Tilawah Pelajar 2025 melombakan empat cabang utama, yakni Tartil, Tilawah, Da’i, dan Hadrah. “Untuk Tartil, Tilawah, dan Da’i masing-masing terbagi kategori putra dan putri, sedangkan Hadrah dilombakan per tim,” jelas Angga.

Pendaftaran peserta telah dibuka dan akan ditutup pada 21 November 2025. Sekolah maupun peserta individu dapat mendaftar melalui tautan atau QR Code di poster resmi, atau langsung menghubungi panitia di 0812-6027-7190 dan 0811-6942-912.

UT Batam menargetkan lebih dari 240 peserta tahun ini. Hingga awal November, sudah sekitar 60 peserta yang mendaftar. “Kami optimis jumlahnya akan terus bertambah menjelang penutupan pendaftaran,” kata Angga.

BACA JUGA: Li Claudia: Investasi di Batam Harus Produktif dan Memberi Manfaat bagi Masyarakat

Menurutnya, tujuan utama kegiatan ini bukan sekadar kompetisi, tetapi juga pembentukan karakter pelajar. “Melalui ajang ini, kami ingin menanamkan nilai integritas, kebersamaan, dan kecintaan terhadap Al-Qur’an. Pelajar diharapkan memiliki keseimbangan antara kecerdasan intelektual dan spiritual,” jelasnya.

Angga juga menyampaikan pesan kepada sekolah-sekolah di Kepri agar memanfaatkan momentum ini sebagai wadah pembinaan.

“Ini bukan sekadar lomba, tapi juga ajang silaturahmi antar pelajar se-Kepri. Mari jadikan kegiatan ini sebagai ruang positif untuk menumbuhkan semangat religiusitas dan solidaritas,” ucapnya.

Ia berharap kegiatan seperti ini bisa menjadi contoh sinergi antara dunia pendidikan dan nilai keagamaan di tengah derasnya arus digital.

“Harapan kami, dunia pendidikan tidak hanya fokus pada akademik, tetapi juga menanamkan nilai-nilai moral dan spiritual sebagai fondasi karakter bangsa,” kata dia. (*)

 

Reporter: M Syaban

 

Update